MENJELASKAN HAL HAL UNIK YANG ADA DI DUNIA YANG BERTUJUAN UNTUK MENAMBAH WAWASAN DAN MENAMBAH PENGETAHUAN&SEMOGA BERMANFAAT.
11 MOMEN KONTROVERSIAL PIALA DUNIA
Piala Dunia sepertinya tidak lengkap bila tidak ada momen controversial. Di Piala Dunia Brasil kali ini, Luis Suarez kembali menjadikan dirinya pusat perhatian Piala Dunia dengan menggigit bahu kiri Giorgio Chiellini.
Apa-apa saja kejadian kontroversial selama Piala Dunia hingga saat ini?
1. Tandukan Zinedine Zidane ke Marco Materazzi
Kapten Perancis Zinedine Zidane menanduk dada pemain Italia Marco Materazzi saat final Piala Dunia 2006 di Berlin. Atas tindakannya itu, wasit Horacio Elizondo menghadiahi Zidane kartu merah. Beberapa bulan kemudian, Materazzi mengaku dia telah menghina adik Zidane yang membuat Zidane bereaksi demikian.
2. Pelanggaran Carlos kepada Bruno Bellone
Striker Perancis, Bruno Bellone di langgar kiper Brasil, Carlos di pertandingan perempat final 1986. Carlos menarik badan Bellone saat posisi satu-lawan-satu. Wasit Ioan Igna menganggap tindakan tersebut bukan pelanggaran padahal jelas sekali terlihat Carlos menarik badan Bruno untuk menghentikan pergerakannya.
3. Kartu Merah Antonio Rattin
Wasit Rudolf Kreitlein mengeluarkan kapten Argentina, Antonio Rattin di tahun 1966 saat pertandingan perempat final di Wembley. Rattin menolak dikeluarkan dan tidak meninggalkan lapangan hingga pertandingan ditunda cukup lama.
4. Tumbangnya Patrick Battiston
Kiper Harald Schumacher Jerman Barat melanggar pemain Perancis, Patrick Battiston saat pertandingan semifinal di Sevilla tahun 1982. Bek tersebut harus di tandu keluar lapangan dan diberi oksigen. Anehnya, wasit Charles Corver memberikan goal-kick untuk Jerman.
5. Frank Rijkaard meludahi Rudi Voller
Gelandang Belanda, Frank Rijkaard meludahi pemain Jerman Barat, Rudi Voller setelah kedua pemain tersebut diusir dari lapangan pada menit ke-22. Kedua terlibat pertengkaran saat pertandingan 16 besar di tahun 1990.
6. Tangan Tuhan Maradona
Pemain Argentina, Diego Maradona menggunakan tangannya untuk mencetak gol saat berhadapan dengan kipper Inggris, Peter Shilton pada tahun 1986 di pertandingan perempat final, Meksiko City. Wasit tidak menemukan pelanggaran dan Maradona mengatakan kepada wartawan, dia dibantu “tangan Tuhan.”
7. Handsball Luis Suarez
Luis Suarez menahan bola yang mengarah ke gawangnya menggunakan kedua tangannya saat melawan Ghana di perempat final tahun 2010. Suarez dikeluarkan pada pertandingan tersebut dan hadiah penalty untuk Ghana. Sayangnya, Asamoah Gyan yang ditunjuk sebagai eksekutor gagal memanfaatkan peluang ini. Pertandingan berakhir adu penalty dan dimenangkan Uruguay dengan skor 4-2.
8. Pertempuran Nurenberg
Empat pemain di usir dari lapangan dan 16 kartu kuning di keluarkan, jumlah kartu yang paling banyak selama pertandingan Piala Dunia. Portugal mengalahkan Jerman pada pertandingan ini. Pertandingan Piala Dunia Jerman 2006 ini sangat kasar dan dijuluki “Battle of Nurenberg” (Pertempuran Nurenberg).
9. Tendangan Karate de Jong
Pemain Belanda, Nigel de Jong hanya diberi kartu kuning oleh wasit Howard Webb atas tendangan yang tepat mengarah dada pemain Spanyol, Xabi Alonso di Piala Dunia 2010. Tendangan tersebut terlihat parah dan komentator Guy Mowbray menyebutnya “karate kick”.
10. Cedera Rivaldo
Pada tahun 2002, pemain Brasil, Rivaldo berpura-pura cedera kepala ketika bek Turki, Hakan Unsal menendang kakinya. Unsal dikeluarkan tetapi kamera menangkap acting Rivaldo.
11. Pertempuran Santiago
Dua pemain Italia di usir dari lapangan saat pertandingan keras melawan Chile di Piala Dunia 1962. Pertandingan ini kemudian dikenal dengan nama 'Battle of Santiago' (pertempuran Santiago).
Populer
-
Walaupun peringatan ini ada pada setiap bungkus rokok di Indonesia, Percaya atau tidak merokok telah menjadi salah satu kebiasan ' bur...
-
Pada jaman dahulu hukuman mati adalah hal yang biasa. Bahkan terkadang untuk sebuah pelanggaran sepele hukum mati adalah akibatnya. Beruntu...
-
Hal Yang Menjadi Penyebab Bumi Bisa Kiamat Ada beberapa sebab bumi bisa kiamat. Yang pasti pemanasan global tidak akan menyebabkan kia...
-
Banyak sekali pahlawan Inodnesia yang telah berjuang demi merebut kemerdekaan dari tangan penajajah. Akan tetapi ada kisah tentang pahlaw...
-
1.Great Zimbabwe Ruins (Zimbabwe) Hanya sedikit orang yang tahu bahwa Zimbabwe, Afrika, memiliki reruntuhan batu kuno tertua d...
-
Gambar sketsa adalah suatu gambar corat coret belum sempurna sebelum membuat gambar yang sesungguhnya, dan kita pasti pernah melihat gambar...
-
Kalau soal hp, bagi saya buat sms dan telpon itu sudah cukup. Tapi di jaman sekarang, anak-anak muda lebih suka dengan HP berfitur lengkap....
-
7 Pedang Legendaris di Dunia 7 Pedang Legendaris di Dunia - Pedang adalah senjata paling terkenal sejak dahulu, sebelum ada senjata ap...